September 8, 2024

 width=

Kabar Ambon Kabar Indonesia Kabar Maluku Politik

Putuskan Mundur, Langkah Elegan & Negarawan Mirati Dewaningsih Beri Jalan Nono Pimpin DPD RI.

 width=

Langkah ini, oleh kebanyakan orang memang agak mengagetkan, karena apapun alasannya, rivalitas Pemilihan Legislatif yang baru saja dilewati cukup kompetitif, menguras energi, waktu, emosi hingga materi yang tidak sedikit. Tetapi dengan begitu mudahnya kursi itu di lepas  kepada pemenang suara terbanyak berikut.

Mirati secara resmi telah menyampaikan surat pengunduran diri tertanggal 28 Mey 2024,   sebagai peraih suara terbanyak ke empat Anggota DPD RI daerah pemilihan Provinsi Maluku pada Pemilu 2024 kepada KPU RI.

Sikap yang di perlihatkan perwakilan Maluku tiga periode di senayan itu, terlihat sangat elegan dan harus menjadi contoh yang baik bagi elit dan para pemimpin lain, karena dengan begitu, putra-putri terbaik Maluku lain bisa punya kesempatan menjadi pimpinan pada lembaga terhormat di negara ini.

Butuh sikap kenegarawanan memang, karna tidak mudah jabatan publik yang mengiurkan dan menjanjikan kemakmuran bagi kelangsungan hidup baik pribadi, keluarga bahkan orang banyak, didapat pula dengan pengorbanan besar, namun dengan mudahnya di lepas, dengan harapan mendapatkan jabatan baru yang masih dalam proses perjudian, yang belum tentu sesuai espektasi.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *