November 24, 2024

 width=

Kabar Ambon Kabar Maluku Seni Budaya Kuliner

Dukung Pelestarian Budaya Daerah, Danlantamal IX Hadir Jadi Tamu Kehormatan Tradisi Antar Dulang Di Piru.

 width=

Dalam acara tradisi antar dulang ini Danlantamal IX yang merupakan tamu kehormatan sangat mengapresiasi acara tradisi tersebut, beliau menyampaikan sangat terkesan kepada masyarakat Dusun Telaga Desa Piru yang sampai dengan saat ini masih melestarikan adat budaya antar dulang yaitu melambangkan kebersamaan, saling tolong menolong serta menumbuhkan rasa solidaritas antar masyarakat sehingga tercipta suatu kehidupan bermasyarakat yang aman, damai dan tentram.

“Saya sangat bangga kepada seluruh masyarakat Dusun Telaga Desa Piru yang telah melestarikan budaya dan mensukseskan acara ini, tradisi ini bukanlah merupakan acara biasa tetapi melambangkan dari kebersamaan dan saling tolong menolong serta semangat gotong royong untuk membangun desa di wilayah Maluku” Ujar Jenderal bintang satu tersebut.

Dalam perkembangannya, tradisi antar dulang ini telah melembaga dalam kehidupan masyarakat Dusun Telaga Desa Piru. Dimana pengaturan tata kehidupan mereka, solidaritas sesama warga masyarakat didasarkan pada penguatan sosial budaya dalam kehidupan mereka, rasa solidaritas ini membentuk tatanan kehidupan masyarakat yang berkarakter saling tolong menolong dan jiwa kebersamaan.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *